Mengenal Berbagai Agrowisata di Pulau Lombok
Kegiatan wisata sudah merupakan hal yang lumrah bagi setiap orang dan biasanya dilakukan pada hari-hari weekend. Kegiatan wisata yang sekarang ini lagi trend dan banyak mengambil perhatian wisatawan adalah agrowisata. Berbeda dengan kegiatan wisata lainnya, agrowisata bukan hanya untuk menikmati pemandangan alam namun juga dapat belajar seputar pertanian, perkebunan atau peternakan.
Karena kegiatan agrowisata selalu melibatkan penggunaan lahan atau fasilitas pertanian lainnya, maka saat mengikuti kegiatan tersebut anda akan diajarkan secara langsung bagaimana cara membuat, dan menggunakan pupuk alami agar produksi tanaman menjadi lebih sehat dan bersih. Anda tidak perlu belajar kepada perusahaan produsen pupuk hayati.
Narmada Botani Garden, Sumber: Instagram/@zhaned_ritizah24
Pada kesempatan kali ini kita akan membahas beberapa tempat agrowisata yang ada di pulau lombok. Walaupun pulau lombok banyak terkenal di kanca nasional maupun internasional lebih berkaitan dengan keindahan pemandangan laut dan pulaunya, ternyata pulau lombok juga menyediakan tempat tempat untuk melakukan kegiatan agrowisata. Tempat tempat agrowisata tersebut adalah sebagai berikut:
1. Kampung Nyurbaye
Kampung nyurbaye merupakan salah satu tempat agrowisata yang kegiatannya berfokus pada kerajinan anyaman ketak yang bernilai ekspor tinggi ke luar negeri. bahkan kegiatan pengrajin anyaman ini sudah menjadi mata pencaharian bagi sebagian besar masyarakat nyurbaye Alamat lengkap kampung ini sendiri yaitu berada di Kecamatan Lingsar, Kabupaten Lombok Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat.
Selain melakukan kerajinan anyaman ketak, masyarakat daerah ini juga banyak yang mengelola atau menggarap tanah perkebunan untuk ditanami berbagai macam buah buahan. Oleh karena kegiatan agrowisata dapat digunakan sebagai tempat pembelajaran secara langsung, maka tempat ini cocok bagi anda karena telah menyediakan paket komplit untuk hal tersebut.
Kegiatan agrowisata di daerah ini tidak berhenti disini saja namun juga sekaligus dapat menikmati asrinya kawasan hutan dan segarnya air terjun sambil menikmati secangkir kopi khas kampung ini dari ketinggian. Bagi anda yang juga menyukai ilmu bisnis, dapat secara langsung melihat aktivitas warga dari memetic hingga menjual hasil perkebunan ke pasar.
2. Narmada Botanic Garden
Narmada botanic garden merupakan salah satu agrowisata baru yang lagi hits di daerah Lombok Barat. Tidak kalah dengan tampilan bukit malimbu Lombok Utara, tempat agrowisata ini juga sangat memanjakan mata saat melihatnya, hamparan bunga yang bermekaran dengan warna yang berbeda beda membuatnya menjadi tempat yang sangat diminati dan memiliki daya Tarik tersendiri.
Narmada Botani Garden, Sumber: Instagram/@adam_beatbox03
Asal mula munculnya tempat agrowisata ini adalah dimulai dari hobi seorang pria bernama Cindra Bayu lulusan akuntansi untuk bercocok tanam. Karena hobi tersebut, maka terbitlah dibenaknya untuk menyulap hamparan sawah seluas satu hektar menjadi destinasi agrowisata yang tentunya memiliki tampilan yang berbeda dengan tempat tempat lainnya.
Fasilitas yang disediakan tempat agrowisata ini lumayan lengkap dimulai dari Mushola, warung makan, toilet, gazebo dan lainnya, jadi anda tidak perlu khawatir jika berlibur kesini. Selain itu agrowisata di tempat ini juga menyediakan spot spot foto keren dan memiliki kebun kejujuran dimana siapapun dapat memetiknya tanpa pengawasan dari penyedia tempat wisata.
Tempat ini juga merupakan salah satu tempat wisata halal Lombok yang pastinya anda tidak perlu khawatirkan. Terakhir untuk alamat tempat wisata ini berada di jl Wirabakti, Gandari, Narmada, Lembuak, Narmada, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, dengan kode pos 83371.
3. Agrowisata Aren, Desa Kekait
Desa Kekait merupakan salah satu tempat agrowisata yang ada di Pulau Lombok, dimana kegiatannya lebih berfokus pada budidaya pohon aren untuk dijadikan berbagai macam produk. Potensi gula aren yang di daerah ini memang patut diacungi jempol karena dalam sehari dapat menghasilkan hingga sepuluh ribu liter nira dari pohon aren atau enau yang dibudidayakan.
Dari air nira yang dihasilkan pohon aren tersebut dapat dimanfaatkan untuk dijadikan bahan baku gula merah dan gula semut. Untuk memperoleh air nira ini sendiri dilakukan melalui proses yang unik yaitu dengan memilih tandan bunga jantan pada pohon aren kemudian memukul batangnya selama beberapa hari sampai terlihat ada muncul cairan didalamnya. Selanjutnya ujung tandanya tersebut dipotong lalu di ujung tandan yang dipotong tersebut ditaruh penampung untuk air yang akan keluar.
Agrowisata Aren Desa Kekait, Sumber: Instagram/@memy_sismayanti2
Pembuatan gazebo di tempat agrowisata ini juga telah disediakan dan bahkan mendapat dukungan penuh dari kementrian desa untuk dipergunakan bagi anda yang ingin melihat langsung budidaya pohon aren, proses pengambilan air nira, hingga proses pembuatan gula semut yang dilakukan jadi jangan khawatir akan tempat untuk bersantai dan sekaligus menghindari teriknya matahari.
4. Kampung Prabe
kampung prabe merupakan salah satu tempat agrowisata yang menjadi tempat atau pusat pembuatan kopi prabe khas Pulau Lombok. Tanaman kopi di Dusun Prabe sudah ada sejak zaman kerajaan. Tanaman ini tumbuh secara alami sejak nenek moyang dan dibudidayakan oleh warga sampai sekarang. Kekhasan dan kenikmatan kopi di dapat karena prosesnya dilakukan secara alami dan profesional oleh masyarakatnya.
Tempat agrowisata yang beralamat di kampung prabe, kecamatan lingsar, lombok barat ini makin memiliki daya Tarik tersendiri karena tempatnya berada di lereng bukit atau dataran tinggi sehingga akan sangat sejuk dan asri tentunya. Karena tempatnya yang berada di lereng, sekaligus anda dapat menikmati air terjun yang terkenal di daerah tersebut.
Sebenarnya Lombok sendiri memiliki banyak tempat untuk kegiatan agrowisata selain beberapa tempat di atas, hanya saja tempat tempat yang lain belum begitu terekspos ke media. Oleh karena beberapa tempat tersebut diatas saja yang dapat kami paparkan untuk tempat agrowisata. Semoga dapat menjadi referensi bagi anda yang ingin ke tempat tersebut.
Belum ada Komentar untuk "Mengenal Berbagai Agrowisata di Pulau Lombok"
Posting Komentar