Peranan Jasa Interior Dalam Dunia Wisata Lombok
Dunia wisata di Lombok termasuk yang bagus perkembangannya di Indonesia. Kunjungan wisatawan lokal dan mancanegara yang banyak membuat promosi wisata di Lombok tidak hanya berjalan secara digital, namun dari mulut ke mulut.
Ada banyak sektor usaha yang membantu bergeraknya dunia wisata di Lombok, salah satunya adalah adanya jasa interior disana. Pada tulisan kali ini, coba kami sampaikan seperti apa peran dunia desain interior tersebut. Jika dinilai berpotensi, Anda bisa saja ikut berbisnis interior sembari support dunia wisata Lombok.
Mengenal Singkat Wisata Lombok
Lombok menjadi pulau yang kecantikannya menyaingi pulau Bali. Pulau kecil ini memiliki kecantikan alam yang sangat mempesona. Mulai dari Gunung Rinjani yang kokoh, pantai-pantai berpasir putih hingga pink yang mempesona. Hingga adanya air terjun nan segar.
Foto keindahan gunung Rinjani di Lombok, ig greenrinjani_ |
Meski masyarakat aslinya cukup kental dengan nuansa Islam. Gelombang pembukaan area wisata, terutama yang target marketnya wisatawan asing membuat nilai-nilai Islam tergerus. Seperti banyaknya warga asli yang membuka aurat saat bekerja hingga dibukanya diskotek di sekitar obyek wisata.
Peran Jasa Desain Interior
Berikut beberapa hal yang dikerjakan oleh perusahaan interior dalam dunia wisata di Lombok.
1. Membuat interior sektor akomodasi wisata
Akomodasi pengunjung obyek wisata di Lombok adalah hal yang penting. Saat berwisata mereka tidak membawa rumah dan makanan sendiri bukan? Adanya hotel, penginapan, rumah makan hingga kedai kopi yang dikerjakan interiornya oleh jasa interior membuat tempat tersebut lebih baik.
Bukan hanya untuk Lombok saja, akomodasi wisata di Jogja pun perlu support dari jasa interior Jogja untuk membuatnya. Jadi berlaku umum untuk banyak daerah di dunia.
Desain interior kamar homestay oleh jasa interior, doc pribadi |
2. Membuat interior kantor pemerintahan
Kantor pemerintahan ada yang berhubungan langsung dengan dunia wisata, namun ada yang tidak langsung. Contohnya kantor departemen perhubungan di Lombok akan mengatur seputar bandara, stasiun, terminal hingga pelabuhan.
Kantor departemen pariwisata akan mengatur izin wisata, pengelolaan wisata yang dikelola oleh Pemda dan sebagainya. Dua contoh diatas untuk kantornya butuh penataan meja resepsionis, kantor, ruang lobby hingga interior toiletnya. Peran jasa interior di Lombok amat dibutuhkan disini.
3. Membuat interior obyek wisata
Meskipun dominiasi obyek wisata alam masih sangat kuat di Lombok. Wahana wisata yang kekinian juga mulai muncul. Ada wahana wisata yang mengandalkan tempat untuk foto-foto seperti rumah terbalik Lombok.
Peranan jasa interior di Lombok tentu amat besar untuk obyek wisata seperti itu. Mereka yang mendesain ruang, furniture hingga menentukan ornamen yang cocok. Kita berharap semakin banyak wisata kreatif yang ada di Lombok.
Interior rumah terbalik di Lombok, sumber facebook |
Saatnya Memanfaatkan Peluang
Nilai bisnis interior untuk dunia wisata di Lombok tentu bukan nilai yang kecil. Anda bisa terjun dalam usaha interior untuk membantu dunia pariwisata di Lombok lebih baik lagi. Tidak ada kata terlambat untuk memulainya.
Dalam era digital seperti ini, strategi marketing perlu untuk diperhatikan. Jika tidak memiliki kemampuan mengelola instagram dengan baik, tidak ada salahnya menggunakan jasa pengelola instagram. Jangan terburu-buru menggunakan website saat modal yang dimiliki terbatas.
Terimakasih sudah berkenan menyimak ulasan kami. Semoga bermanfaat dan silahkan share atau jadikan bahan diskusi kepada kolega sebelum membuka unit usaha konsultan interior di Lombok.
Belum ada Komentar untuk "Peranan Jasa Interior Dalam Dunia Wisata Lombok"
Posting Komentar